Mengisi momentum bulan Ramadhan dan mempererat tali silaturahmi, SMA Negeri 1 Sidomulyo adakan "Bukber"

24-03-2025 | Daerah | 70x dibaca
Mengisi momentum bulan Ramadhan dan mempererat tali silaturahmi, SMA Negeri 1 Sidomulyo adakan "Bukber"
"Poto : Suasana acara Bukber di Aula SMAN 1 Sidomulyo"

KABARANTARA,ID, SIDOMULYO - Bulan suci Ramadhan menjadi momentum istimewa bagi umat Islam, dimana keberkahan, silaturahmi dan kebersamaan menjadi bagian tak terpisahkan. Ditengah semangat ramadhan acara buka bersama atau bukber di sekolah menjadi wadah untuk mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan antara Dewan Guru, Komite Sekolah, Staf dan siswa.


Seperti halnya yang dilakukan oleh keluarga besar SMAN 1 Sidomulyo dalam menjalin silaturahmi dengan Mengadakan bukber di Aula sekolah setempat .


Nampak Hadir Kepala Sekolah SMAN 1 Sidomulyo Idhamsyah S.Pd, M.Pd, para wakil Kepala Sekolah, Pengurus Komite, Dewan Guru, Staff, para siswa dan warga sekita sekolah.


Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Sidomulyo Idhamsyah S.Pd, MPd menyampaikan, “Kegiatan buka bersama ini menjadi wadah untuk mempererat tali silaturahmi antar seluruh komponen sekolah. Selain itu, juga sebagai wujud syukur atas segala berkah yang diberikan kepada kita selama ini.” ucap nya.



Kepala Sekolah Idhamsyah juga menyampaikan rasa syukur atas digelarnya acara buka puasa bersama ini. Beliau mengapresiasi atas partisipasi dan semangat seluruh peserta yang turut serta dalam acara tersebut, serta mengajak untuk terus memperkokoh kebersamaan dan meningkatkan ibadah di bulan Ramadan ini, karena acara buka puasa bersama ini menjadi momen yang penuh makna dan berkesan bagi seluruh peserta, mengingatkan akan pentingnya kebersamaan dan spiritualitas dalam menjalani ibadah Ramadan.


“Alhamdulillah, pada kesempatan yang penuh berkah ini, kita dapat berkumpul bersama dalam acara buka puasa bersama di Aula sekolah tercinta kita. Semoga kehadiran kita di sini menjadi amal ibadah yang diterima oleh Allah SWT” ujarnya singkat.


Acara yang diadakan dengan penuh kehangatan ini diharapkan dapat mempererat ikatan kebersamaan di antara siswa, staf, dan dewan guru SMA Negeri 1 Kotabumi. Semangat kebersamaan dan rasa solidaritas yang tinggi diharapkan terus menguatkan semangat untuk meraih prestasi dan berkarya di masa depan. Tutup nya.

(Jho)

JHO

JHO

Jasa Pembuatan News CMS